Tampilkan postingan dengan label Android. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Android. Tampilkan semua postingan

Kamis, 08 Maret 2018

NOKIA 2 | Si Cantik nan Tahan Lama

nok2

Setelah nama Nokia yang dulu sempat menghilang, kini Nokia dibawah HMD Global , Nokia mulai bangkit dan berusaha meraih hati penggemarnya yang dulu sempat menjadikan Nokia sebagai ponsel sejuta umat. Salah satu Smart Phone atau ponsel pintar yang sekarang di rilis Nokia adalah Nokia 2™. Dan rasanya Nokia 2 yang di bandrol di kisaran Rp.1.5 juta ini menurut kami sangat pantas untuk anda miliki karena jelas sekali seperti tag line yang Nokia 2 usung yaitu anda bisa “lakukan lebih banyak hal dengan Nokia 2”. Seperti apa kelebihan-kelebihannya hingga kami merekomendasikan anda untuk memiliki Nokia yang satu ini akan kami bahas untuk anda.

  • Dimuai dari “Say goodbye to powerbank”.

Dengan dibekali baterai 4.000 mAh jelas Nokia 2 ini bisa tahan lama. Anda tak perlu lagi membawa powerbank ke mana-mana karena anda takut kehabisan baterai saat di perjalanan. Kini tas anda bisa terbebas dari kabel-kabel dan perangkat tambahan dari smartphone anda. Karena Nokia 2 ini di klaim bisa bertahan selama 2 hari. Ya 2 hari hanya dengan satu kali pengisian daya secara penuh. Nokia dalam situs resminya menjelaskan bahwa “Pengujian masa pakai baterai selama 2 hari dilakukan dengan uji penggunaan yang sesungguhnya oleh HMD Global. Pengujian ini termasuk penggunaan perangkat secara aktif selama 5 jam per hari dengan menggunakan baterai baru. Penggunaan termasuk misalnya, bermain game, video streaming, melakukan panggilan, mengirim sms, browsing, dan menggunakan berbagai aplikasi (seperti media sosial, berita, navigasi, dan musik)”. Jadi jelas bahwa kekuatan dan daya tahan baterainya ini bukanlah sebuah omong kosong belaka. Bagi anda yang selalu memerlukan ketahanan baterai sebagai penunjang aktifitas anda maka baterai yang di usung Nokia 2 ini menjadikan nya “pantas” untuk anda miliki.



  • Kedua, adalah ketahanan fisik Nokia 2 yang hebat.

Seperti judul artikel ini. Nokia 2 adalah si cantik yang tahan lama. Dibekali dengan balutan Corning® Gorilla® Glass pada layar nya, serta polikarbonat untuk daya tahan tinggi dengan desain yang modern menjadikan pada body nya menjadikan smartphone yang satu ini sangat “menggoda” untuk anda miliki. Ketahanan fisik dari smarthphone Nokia yang satu ini sangat menakjubkan mengingat harganya yang hanya di patok di kisaran Rp.1,5 juta-an. Dengan pemakaian normal tentu saja Smartphone yang satu ini tidak akan cepat rusak. Nama Corning® Gorilla® Glass sudah menjadi jaminan mutu bagi smartphone yang menggunakan kaca tersebut. Nokia 2 memberikan desain yang elegan namun tetap kuat, tahan akan goresan sekaligus tahan terhadap keretakan pada layar.

noknok2

  • ketiga, adalah layar hemat energi.

Sepertinya HMD Global lewat nokianya faham betul apa yang menjadi masalah semua pengguna Smartphone. Yaitu ketahanan baterai. Maka dari itu Nokia 2 di bekali dengan Layar LCD LTPS yang terang dan responsif menawarkan warna dan gambar yang luar biasa di mana pun posisi Anda berada baik itu indoor maupun outdoor. Layar tetap dapat terlihat dengan jelas tanpa perlu khawatir baterai Nokia 2 anda akan cepat habis hal ini dikarenakan layar Nokia 2 ini hemat energi.

Kekuatan baterai jumbo ditambah Layar LCD LTPS yang hemat energi menjadikan Nokia 2 adalah sebuah “jawaban” bagi anda yang menginginkan smartphone anda bisa menemani anda sepanjang hari tanpa harus ketakutan dengan masalah baterai.

  • Keempat, dibekali dengan dapur pacu hemat daya.

Rupanya tak sampai terhenti pada layar saja. Nokia 2 memang di desain agar “hemat energi”. Nokia 2 dilengkapi dengan salah satu chipset tepercaya. Prosesor Quad-core Qualcomm® Snapdragon™ 212 yang tentu saja hemat energi. Dipercaya mampu memberikan performa lumayan mumpuni tanpa mengorbankan baterai anda. Jadi jelas sekali bahwa HMD Global menginginkan Nokia 2 ini adalah smartphone canggih, murah dan hemat energi. Nokia 2 kami rasa amat sangat “pantas” untuk berada di dalam genggaman anda.

  • Kelima, sisi perangkat lunak yang Sempurna, Aman, dan Terkini

Disematkan didalamnya, aplikasi ternama dari Google beserta sistem operasi Andorid Nougat 7.1.1. Memberikan anda kepuasan dalam pengoperasian smartphone yang satu ini. Apalagi Nokia 2 hadir dengan android “polosan” alias tanpa aplikasi tambahan yang tidak perlu. Sudah terdapat Google Assistant,  sang asisten pribadi pintar yang dapat melakukan perintah Anda. Meskipun hadir dalam android polosan, anda jangan khawatir, karena fitur-fitur standar seperti peramban, pemutar video, pemutar musik, file manajer, beserta fitur-fitur standar lainnya tetap dapat anda peroleh dalam Nokia 2 ini. Menjadikannya smartphone yang benar-benar “smart” serta “cepat”. Terasa sekali Nokia 2 ini “sangat patut” untuk menjadi “sahabat” anda. Dengan Andorid Nougat 7.1.1. yang di benamkan didalamnya anda akan disuguhkan pengalaman bermain game dengan puas.

nok23


  • Terakhir dari segi kamera.


Hadir dengan 8 MP kamera utama serta 5 MP kamera depan, tentunya sanggup memenuhi kebutuhan anda ber-selfie ria. Hasil gambar yang di ambil dapat fokus dengan sempurna berkat fitur Auto Focus dan Scene Detection, hebat bukan? Anda bisa mengabadikan momen-momen indah anda lewat Nokia 2 dengan sempurna.



















Detail

-GSM: 850/900/1800/1900

-WCDMA: 1, 2, 5, 8

-LTE: 1, 3, 5, 7, 8, 20, 28, 38, 40

-Network: LTE Cat. 4, 150Mbps DL/50Mbps UL, Video Calling

-CPU: Qualcomm; Snapdragon™ Mobile Platform

-OS: Android Nougat

-RAM: RAM 1GB DDR3

-Penyimpanan: 8GB e-MMC (up to 128GB with MicroSD card)

-Layar: 5.0” HD 1280 x 720 LTPS LCD, In-Cell Touch, Corning®; Gorilla®; Glass 3

-Kamera Utama: 8MP auto focus dengan flash

-Kamera depan: 5MP fixed focus

-Konektivitas: 802.11 b/g/n, BT 4.1, GPS/AGPS/GLONASS/Beidou, FM/(RDS)

-Sensor: Ambient light sensor, Proximity sensor, Accelerometer (G-sensor), E-compass

-Baterai: 4100 mAh

-SIM slot: 2 Nano-SIM + 1 uSD slot (Dual SIM)

-Input/output: Micro USB (USB 2.0), 3.5mm audio jack

-Dimensi: 143.5 x 71.3 x 9.30 mm

Spesifikasi

Produk Nomor

100382700

Sistem Operasi

Android 7.1.1 (Nougat)

RAM

1GB

WLAN

Iya

Sensor

Accelerometer, Proximity

SIM Card

Dual SIM

Screen Resolution

1280 x 720 pixels

Memory Internal

8GB

Memory External

Up to 128 GB

Jaringan

LTE

Front Camera 1

5MP

Front Camera 2

5MP

Rear Camera 1

8MP

Rear Camera 2

8MP

LCD Size

5.0"

Battery Capacity

4100 mAh

Kesimpulan.

Nokia 2 yang dirilir di bawah bendera HMD Global ini merupan smartphone yang memiliki kekuatan utama dalam hal kekuatan dan daya tahan baterai. Dengan mengusung tag line “lakukan lebih banyak hal dengan Nokia 2” memang sepertinya HMD Global ingin menyuguhkan smartphone berkualitas maksimal dengan harga minimal. Patut di acungi jempol dengan spesifikasi seperti tersebut di atas Nokia 2 di bandrol hanya di kisaran Rp.1.5 juta-an. Menjadikan Nokia 2 ini layak anda pilih sebagai perangkat yang dapat menemani keseharian anda.


#NokiakinidenganAndroid


sumber:

jalantikus.com

nokia.com

gsmarena.com

tekno.liputan6.com

tech.idntimes.com



Minggu, 22 Januari 2017

Pintar menggunakan ponsel pintar | Smart people with smartphone


Smartlauncher 5


Smartphone atau ponsel pintar sesuai sebutannya, mereka pintar. Bahkan kehadirannya ditengah-tengah kehidupan manusia sudah begitu penting bagi penggunanya berkat kepintaran ponsel pintar tersebut.
Beragam fitur dan kelebihan di tanamkan pada ponsel jenis ini. Dari sistem operasi sampai ketahanan fisik dari smartphone itu sendiri.


Sistem Operasi

Sistem operasi yang menjadi raja di ranah teknologi sekarang ini adalah sistem operasi Android yang dimiliki Google. Android sebagai sistem operasi yang lebih muda di banding sistem operasi sebelumnya seperti IOS dan symbian menggebrak dunia dengan kemunculannya.

Bahkan Android berhasil "menenggelamkan" beberapa sistem operasi pendahulunya seperti symbian dan blackberry. Bahkan symbian yang jadi cikal bakal Android pun seakan telah mati. Lain halnya dengan Blackberry OS, meski tertatih mereka tetap berusaha bertahan. Namun akhir-akhir ini sepertinya Bb OS telah mulai menyerah. Terbukti dengan beberapa smartphone yang mereka keluarkan sudah ber-OS Android.


berjuta Fitur

Android memiliki sejuta fitur-fitur keren yang siap melayani segala kebutuhan penggunanya. Dari sekedar melakukan chating di media sosial lewat aplikasi jejaring sosial, melihat berita lewat peramban ponsel, mengambil foto dan video dan beragam fitur lainnya yang siap memanjakan anda.

Kehadiran beragam fitur ini pun tentu saja membuat siapapun seharusnya lebih produktif dan dinamis. Karena dengan penggunaan yang tepat gawai yang kita miliki bisa menjadi media untuk berbagai hal. Dari menyalurkan hobi sampai, mencari jodoh sampai mencari Rupiah.

Optimalisasi fungsi Android


Android memiliki beragam fitur. Dari fitur dasar seperti melakukan panggilan dan sms juga berag fitur lainnya.

jika kita bisa mengoptimalkan fitur-fitur ini tentu hal yang baik akan bisa kita dapatkan.

berikut beberapa fitur yang akan kelirunesia bahas dalam mengoptimalkan fitur Ponsel pintar anda.


Kamera

Dengan perkembangan teknologi kamera pada berbagai smartphone android, sepertinya kita tidak perlu lagi membeli kamera digital ataupun kamera DLSR. Karena dengan resulusi dan teknologi kamera android skarang ini sudah sangat baik. Karenanya, dengan bantuan smartphone tersebut kita bisa melakukan pengambilan foto maupun video. Baik untuk hobi photografi maupun merekam video, vlog dan juga bloging. Tentu saja hasilnya berbeda tergantung spesifikasi kamera yang dimiliki dan keterampilan penggunanya.



Pemutar musik
Kehadiran pemutar musik menjadi salah satu fitur wajib smartphone. Bahkan ada vendor yang khusus mendesain pemutar musik buatan sendiri yang tentu saja memiliki fitur-fitur tertentu. Rasanya dengan hadirnya fungsi musik pada gawai kita, kita tak perlu lagi membeli pemutar musik mahal karena sudah tersedia di dalam ponsel pintar kita.


Internet
Internet sudah menjadi bagian dari kehidupan pengguna smartphone. Kelebihan dalam mengakses internet, kecepatan dan ke mampuannya yang hampir setara dengan PC membuat pengguna smartphone di manjakan dengan berbagai konten dari internet. Dari hiburan, media untuk mencari jodoh hingga bisnis. Mencari informasi menjadi sangat mudah dan praktis lewat peramban ponsel dalam genggaman.


Konsol Game Portable
Salah satu fitur andalan ponsel pintar android adalah hiburan. Dalam hal ini adalah game. Berlimpahnya game yang bisa di unduh dan di mainkan offline msupun online pada ponsel pintar android semakin memanjakan para gamer. Sekarang kita bisa memainkan game lewat ponsel cerdas yang kita miliki tanpa perlu lagi menggunakan/membeli konsol game portable. Dari game gratisan sampai yang berbayar bisa kita mainkan. Tentu saja batasannya ada pada spesifikasi ponsel yang kita miliki.


Komputer Mini
Sepertinya layak jika kita sebut ponsel android sebagai komputer mini. Karena dengannya kita bisa mengerjakan beberapa tugas kantoran yang biasa di lakukan di komputer kita seperti kegiatan pengetikan dokumen. Memang fiturnya belum sehebat aplikasi kantoran di komputer. Namun dengannya kita masih bisa melakukan beberapa pekerjaan kantoran yang berhubungan dengan dokumen. Coba saja aplikasi WPS Office yang bisa menunjang pengerjaan tulis menulis di ponsel android layaknya di lakukan lewat komputer.



Itulah beberapa fitur android yang bisa kita pergunakan dalam kehidupuan kita sehari-hari. Jika kita pandai menggunakannya, android bisa lebih dari sekedar foto selfie. Jadi maksimalkan ponsel pintar anda guna menyokong keperluan anda.

posted from Bloggeroid

Sabtu, 22 Oktober 2016

Smart Launcher 3 | Launcher terbaik versi Kelirunesia

Android dan fleksibilitas
Lahirnya sistem operasi Android™ menyajikan berbagai kemudahan dan fleksibilitas kepada kita sebagai usernya. Beragam kustomisasi dapat kita lakukan. Mulai dari tampilan hingga sistem itu sendiri. Dari sekedar tema hingga tweak pun bisa kita atur semau kita.

Bagi beberapa pengguna, mungkin tampilan bawaan pabrik sudah dirasakan cukup. Tapi bagi sebagian lagi, semua tak pernah cukup. Tampilan yang sesuai selera menjadi sebuah kebutuhan.

Tampilan home screen dan icon
Perubahan mendasar pada tampilan tentu saja bisa dilihat pada home screen dan icon-icon yang menyertainya. Tampilan yang lebih fresh atau icon yang lebih kekinian menjadi kebutuhan bagi mereka yang menginginkan smart phone mereka tampil beda.

Dan cara yang paling mudah adalah dengan menginstall launcher. Dengan memasang launcher, kita bisa merasakan perbedaan tampilan pada smartphone kita. Selain launcher, kita juga bisa memasang icon pack. Dengan icon pack kita bisa mendapati deretan icon yang memanjakan mata.

Ada banyak sekali pilihan launcher serta icon pack yang bertebaran di internet. Dari yang gratisan sampai yang berbayar. Namun sebetulnya perbedaan keduanya tidak terlalu banyak.

Sebut saja GO Launcher, ADW, CM Launcher, Smart Launcher dan lain sebagainya bisa kita pilih sesuai selera dan kemampuan gawai kita.

Beragam fitur pun ditawarkan dari masing-masing launcher. Dari mulai tema yang siap di unduh, pilihan icon pack, widget, efek dan lain sebagainya. Kita tinggalpilih dan terapkan pada smartphone kita. 



Satu yang menjadi pilihan favorit kelirunesia adalah Smart Launcher 3. Launcher ini menjadi pilihan tentu saja sifatnya sbjektif. Namun beberapa alasan nya akan kami share disini.

Alasan pertama adalah Kecepatan. Smart launcher Tidak mengkonsumsi banyak ram. Menjadikannya super cepat. Bahkan pada smartphone yang memiliki spek minim pun tidak ada kendala. Soal kecepatan saya rasa Smart Launcher yang tercepat. Hal ini juga di karenakan tampilan app drawer nya yang terbagi ke dalam beberapa tab. Jadi kita bisa dengan mudah mencari aplikasi yng dibutuhkan.

Alasan kedua adalah "unik". Ya, Smart Launcher memiliki perbedaan yang cukup besar pada tampilan app drawernya. Kita tinggal mengetuk kategori yang terpampang secara vertikal di sebelah kiri (default) atau di sebelah kanan sesuai dengan keinginan kita.

Alasan ke tiga adalah ramah baterai. Launcher ini sangat ramah terhadap penggunaan ram sehingga tidak menyedot baterai.

Alasan ke empat adalah fitur melimpah. Dari mulai fitur gesture, dukungan tema dan icon pack yang melimpah, widget, quick search bar untuk mencari kontak dan aplikasi, tampilan home screen yang beda dari biasanya serta fitur-fitur lainnya.

Untuk lebih jelasnya silahkan anda coba dan rasakan sendiri. 



 


posted from Bloggeroid